Advertisement
Duri, Lintaskriminal.com - Kebakaran melanda rumah Pak Iskandar, warga Jalan Cik Puan, Desa Simpang Padang, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis pada Sabtu (03/01/2026) sekitar pukul 22.21 WIB. Api yang awalnya kecil berkembang menjadi besar dan melahap seluruh isi rumah, hanya menyisakan pakaian yang dikenakan korban saat kejadian. Syukurnya, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.
DPD Gerakan Rakyat Kabupaten Bengkalis dengan cepat merespons musibah tersebut, mengunjungi rumah korban dan memberikan bantuan berupa uang santunan sebesar Rp 500.000,- serta pakaian bekas layak pakai.
Ilman Rusli, Ketua DPD Gerakan Rakyat Kabupaten Bengkalis, menyampaikan bahwa bantuan tersebut terkumpul secara spontan. "Bantuan kami tidak seberapa, janganlah dipandang dari besar kecilnya – itu adalah bentuk kepedulian kami.
Semoga bisa meringankan beban dan memberikan semangat kepada korban, serta Allah menggantinya dengan rezeki yang tidak disangka-sangka. Kami berharap gerakan kepedulian ini dapat diikuti oleh pihak lain," ujarnya. (Wis)
